Cara menggunakan GoMart
Berikut cara memesan GoMart:
- Pilih GoMart pada beranda aplikasi Gojek
- Cari produk yang ingin dibeli dari kolom search, atau pilih produk langsung dari halaman beranda GoMart
- Pada halaman ‘Konfirmasi Pesanan’, cek kembali detail pesananmu dan pilih metode pembayaran yang diinginkan
- Klik tombol ‘Pesan’
Baca juga ketentuan pesanan GoMart untuk mengetahui maksimum dimensi pesanan, berat, dan masih banyak lagi.
Catatan:
- Kamu bisa mengirim atau membalas chat ke driver sampai 2 jam setelah pesanan selesai
- Kamu masih bisa melihat riwayat chat dengan driver selama 24 jam setelah pesanan selesai