logo
Home
/
Blog
/
gomart
/
Cara Menikmati Minuman Hangat di Rumah
Cara Menikmati Minuman Hangat di Rumah
gomart / 24 Feb 2024

Halo GO-JEKers!

Cuaca yang tidak menentu dan udara dingin yang terjadi akhir-akhir ini seringkali menghalangi rencana kita keluar dan berkumpul bersama teman-teman maupun kerabat kita. Bagaimana solusinya? Berkumpul saja di rumah! Mau arisan bersama geng Anda, atau mau belajar kelompok dengan teman kuliah, atau sekedar berkumpul dan meluangkan waktu dengan keluarga tercinta. Momen tersebut akan terasa lebih nyaman apabila ditemani dengan beragam minuman yang menghangatkan tubuh dan menimbulkan rasa nyaman. Ini caranya:

Anda bisa membuat berbagai jenis rasa teh hangat.

Tahukah Anda apabila teh memiliki beragam khasiat, seperti membantu membuang racun atau antioksidan bagi tubuh, lalu menjaga kadar kolesterol, menyehatkan jantung, meringankan sakit kepala, membantu menurunkan berat badan, dan menimbulkan efek tenang dan nyaman. Sangat cocok apabila sedang berkumpul bersama teman Anda.

Coba minuman tradisional.

Apabila Anda ingin mencoba minuman tradisional, Anda dapat mencoba membuatnya sendiri, seperti wedang jahe, atau STMJ (Susu Telur Madu Jahe). Minuman tersebut dapat meningkatkan daya tahan dan dapat menghangatkan tubuh apabila sedang kedinginan.

Ngopi bareng menjadikan suasana makin hangat.

Selain minuman-minuman tadi, Anda juga dapat menyajikan kopi ketika sedang berkumpul. Ada berbagai jenis kopi seperti Esprecielo yang dapat Anda jumpai di Pop Up Store layanan GO-MART pada aplikasi GO-JEK Anda. Esprecielo dapat Anda temukan dengan logo 'allure'.

Momen bersama teman dan kerabat akan semakin seru dengan kopi hangat berbagai rasa, seperti rasa matcha, rasa vanilla, ataupun kopi klasik dari Java Brown.

POP Up Store Esprecielo Allure dapat Anda akses sampai 2 Juni 2017 mendatang. Tunggu apalagi, hangatkan momen bersama orang-orang terdekat Anda dengan minuman penghangat dari GO-MART. Belanja mudah? GO-MART aja!