logo
Home
/
Blog
/
gofood
/
Kepiting Nyinyir: Driver GO-JEK Lebih Dari Mitra Kerja
Kepiting Nyinyir: Driver GO-JEK Lebih Dari Mitra Kerja
gofood / 24 Feb 2024

Pada ulang tahun GO-JEK 2017 Kepiting Nyinyir masuk dalam peringkat pertama dari 3 top merchant pemenang GO-JEK Awards 2017 dalam kategori Si Peka Tanpa Pandang Mulu. Kepiting Nyinyir dikenal selalu perduli dengan driver GO-JEK dan memiliki hubungan yang baik. Sering kali keakraban pemilik dan para driver GO-JEK ini diunggah dalam akun Instagram. 

Berawal dari kegemaran menyantap seafood, Gilang dan Rachman memulai bisnis Kepiting Nyinyir di bulan Oktober 2016.  Awalnya mereka menjual makanan tersebut melalui online didukung dengan banyaknya orang Indonesia yang menyukai daging dan seafood. Beberapa bulan setelah buka tepatnya di bulan Februari 2017, mereka pun resmi bergabung sebagai GO-FOOD Partners. 

Dalam menjalankan bisnis Kepiting Nyinyir, Gilang dan Rachman menganggap driver GO-JEK sebagai mitra kerja mereka. Tak hanya sekedar sebagai pengantar produk ke tempat konsumen tapi lebih dari itu. Sehingga mereka membuat bermacam promo menarik untuk para driver GO-JEK. Misalnya mereka membuat promo seperti dalam sehari driver GO-JEK membeli 5x di Kepiting Nyinyir maka driver GO-JEK bisa mendapatkan gratis 1 porsi produk Kepiting Nyinyir. 

Kepiting Nyinyir pun fokus membuat promo bersama driver GO-JEK karena harus membangun personal attached. Driver GO-JEK merupakan satu satu faktor yang membantu penjualan Kepiting Nyinyir berjalan lancar. Nilai transaksi Kepiting Nyinyir di GO-FOOD pun tak main-main dan patut diacungi jempol. Sehingga boleh dikatakan kesuksekan Kepiting Nyinyir pun bisa menginspirasi banyak orang untuk memulai sebagai enterpreuner. Sukses selalu untuk Kepiting Nyinyir.