logo
Home
/
Blog
/
gobox
/
5 Tip Pilih Furnitur Untuk Maksimalkan Apartemen
5 Tip Pilih Furnitur Untuk Maksimalkan Apartemen
gobox / 24 Feb 2024

Saat ini banyak masyarakat yang memilih tinggal di apartemen karena memberikan banyak keuntungan seperti lokasinya yang berada di tengah kota, dengan dengan pusat hiburan dan tidak memerlukan banyak pengeluaran untuk biaya perawatan rumah. Namun di setiap kelebihan pasti ada kekurangan. Ruangan apartemen tidak sebesar rumah tinggal pada umumnya sehingga dapat membatasi ruang bergerak Anda. Lalu bagaimana furnitur yang Anda beli dapat dimuat di dalamnya? Di bawah ini adalah 5 tip yang dapat membantu Anda memilih furnitur yang tepat untuk menyulap apartemen Anda menjadi tempat tinggal yang nyaman.

 

Pilih Furnitur yang Fleksibel

Untuk Anda yang memiliki apartemen berukuran kecil, pilihlah furnitur yang fleksibel. Ruang apartemen dapat diisi dengan furnitur dengan desain oval atau bundar sebagai alternatif penataan ruangan. Hal ini juga dapat menyamarkan ruang berbentuk persegi menjadi lebih artistik dan terkesan lega. Namun hati-hati saat pengiriman barang-barang ini karena barang-barang bermaterial kayu dapat mudah tergores. Anda harus memberikan catatan kepada jasa pengiriman atau jasa pindahan yang digunakan untuk memuatnya dengan baik.

 

Gunakan Furnitur Multifungsi

Gunakan furnitur multifungsi untuk menghemat ruang seperti kabinet TV yang juga dapat menjadi rak buku misalnya. Atau Anda juga dapat merancang furnitur sendiri dengan desain yang tersembunyi seperti lemari pakaian yang memiliki fitur tambahan untuk diubah menjadi meja makan sederhana. Jadi ketika salah satu fitur tidak digunakan, ruangan Anda terasa lebih luas.

 

Dekor Interior

Dekorasi ruangan menjadi poin penting untuk memberi kesan luas. Penggunaan karpet contohnya. Karpet dengan warna terang memperlihatkan sisi nyaman dan menarik serta dapat menjadi pembagi ruangan yang efektif. Penataan tirai panjang dan ringan juga dapat memberikan ilusi pada plafon apartemen agar terlihat lebih tinggi.

 

Manfaatkan Dinding yang Kosong

Tata furnitur secara vertikal di dinding kosong Anda untuk maksimalkan ruang yang ada. Rak atau lemari dapat menjadi pilihan yang tepat. Dengan penataan ini pula Anda dapat lebih mudah membersihkan ruang apartemen.

 

Furnitur Tembus Pandang

Seperti yang kita ketahui, ruangan apartemen sangat terbatas sehingga anda harus pintar dalam penempatan dan penggunaan furnitur. Dengan menggunakan satu set kursi yang dapat dimasukkan ke dalam sisi meja makan, ruang makan Anda akan terasai lebih luas dan lega.