Tentang Kreasi Pewarta Anak Bangsa 2022

Gojek, perusahaan teknologi on-demand terdepan di Asia Tenggara, kembali menggelar Kreasi Pewarta Anak Bangsa (KPAB), ajang penghargaan karya jurnalistik bagi insan pers di Indonesia.

Gelaran rutin yang memasuki tahun ketiga ini pertama kali diadakan pada 2020. Berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya, kali ini KPAB 2022 akan menyertakan kategori terbaru yakni Kompetisi Foto KPAB 2022, hasil kerja sama dengan Pewarta Foto Indonesia (PFI), sebagai apresiasi bagi para fotografer yang selama ini mendukung perjalanan Gojek.

Penilaian terhadap karya jurnalistik dalam kompetisi KPAB dilakukan dengan mempertimbangkan berbagai faktor seperti orisinalitas ide, objektivitas, rekomendasi yang diberikan penulis dan faktor lainnya yang telah disepakati bersama seluruh dewan juri. KPAB ini diharapkan menjadi program berkelanjutan dan menjadi suatu ajang penghargaan karya jurnalistik bergengsi di Tanah Air yang mengangkat berbagai topik guna memberikan informasi positif demi kemajuan Indonesia.


Periode Lomba: 4 Agustus - 31 Oktober 2022

Pengumuman Pemenang: 8 Desember 2022

Peserta: Jurnalis Tulis/Foto Aktif di Seluruh Indonesia

Tema dan Kategori

Tema Utama

“Kontribusi Gojek dalam Mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional kala Pandemi” 

Sub-tema yang bisa dikembangkan, yakni kontribusi Gojek bagi:

  • Konsumen (Ekosistem digital Gojek beri kemudahan bagi konsumen).
  • Mitra driver (Platform Gojek jadi penopang ekonomi mitra driver).
  • Merchant (Kontribusi Gojek mendorong ekonomi UMKM dan daerah).
  • Sustainability (Upaya Gojek mendorong Indonesia tumbuh berkelanjutan, sesuai Komitmen Tiga Nol)
  • SDM (Peran Gojek mendorong talenta digital dalam menghadirkan inovasi dan teknologi).

Kategori Lomba Feature berdasarkan Wilayah

  • Media Nasional dan Jabodetabek.
  • Media Regional 1: Sumatra (Medan, Palembang, Batam).
  • Media Regional 2: Jawa Barat, Jawa Tengah, Yogyakarta.
  • Media Regional 3: Jawa Timur, Bali.
  • Media Regional 4: Indonesia Timur (Makassar, Kupang, Manado, dan wilayah Kalimantan).

Kategori Lomba Foto

Media Nasional dan Regional (termasuk publikasi melalui media sosial).

Syarat dan Ketentuan

Ketentuan Umum

  1. Peserta merupakan jurnalis aktif (tulis dan foto) di Indonesia (dibuktikan dengan ID Pers).
  2. Peserta harus membaca dan mengikuti syarat yang tertera pada kriteria peserta jurnalis dan kriteria penerimaan materi.
  3. Karya yang dikirimkan harus aktual, karya asli, bukan plagiat, terjemahan, saduran, hasil edit, rangkuman dan lainnya.
  4. Karya tidak mengandung advertorial komersial.
  5. Khusus untuk karya foto: (a) Seluruh foto pemenang dan nominasi yang terpilih dapat digunakan Gojek untuk kepentingan publikasi dengan mencantumkan kreditasi. (b) Dilarang menambahkan tulisan atau gambar apa pun di dalam karya foto.
  6. Dengan mengirimkan karya tulis/foto, peserta dianggap telah membaca, memahami dan menyetujui seluruh persyaratan dan ketentuan lomba yang berlaku pada saat mendaftarkan, mengirimkan, dan mengumumkan karyanya untuk mengikuti lomba. Peserta dengan sadar dan tanpa paksaan dari pihak manapun untuk setuju terhadap seluruh syarat dan ketentuan ini.
  7. Kompetisi berlangsung tanpa dipungut biaya apapun dari setiap peserta, dan kepada setiap pemenang tidak akan dipungut biaya dan pajak terkait hadiah yang diberikan.
  8. Panitia berhak mendiskualifikasi peserta yang memberikan informasi yang berbau SARA dan mendiskreditkan pihak tertentu, serta membatalkan apabila peserta yang terpilih sebagai pemenang memberikan data yang keliru dan/atau tidak benar.
  9. Penentuan pemenang adalah mutlak hasil keputusan juri dan panitia dan tidak dapat diganggu gugat
  10. Pemenang akan dihubungi oleh pihak Gojek dan harus membalas konfirmasi dengan detail pengiriman lengkap maksimal dalam 3 hari setelah pengumuman pemenang, jika tidak maka akan didiskualifikasi.
  11. Hadiah akan dikirimkan maksimal 90 hari kerja setelah konfirmasi alamat dari pemenang
  12. Untuk informasi lebih lanjut, hubungi Tim Corporate Communications Gojek, melalui email publicrelations@gojek.com.

Lomba Feature

  1. Mengunduh aplikasi Gojek versi terbaru sebagai objek penulisan.
  2. Seluruh karya yang dapat mengikuti kompetisi ini harus sudah dipublikasikan di media massa pada periode 4 Agustus - 31 Oktober 2022.
  3. Pendaftaran dan materi tulisan bisa dikirim melalui Google Form https://bit.ly/KPAB2022 dengan menyertakan bukti tayang atau screenshot karya tulis. 
  4. Peserta dapat mengirimkan maksimal tiga (3), namun hanya satu (1) karya yang dapat dinyatakan sebagai pemenang.
  5. Penulisan artikel boleh dilakukan oleh lebih dari satu orang atau oleh tim dari media yang sama.
  6. Batas waktu pengiriman karya sampai tanggal 31 Oktober 2022.
  7. Pemenang Kreasi Pewarta Anak Bangsa 2022 ini akan diumumkan pada tanggal 8 Desember 2022.

Lomba Foto

  1. Periode pengambilan foto: Juli-Oktober 2022. 
  2. Foto dihasilkan sendiri, editing hanya sebatas crop, contrast, level, dan saturasi. Tidak boleh foto kombinasi.
  3. Peserta yang menayangkan foto di medianya harus mengirim email ke kompetisifotogojek@gmail.com dengan menyertakan: (a) Foto asli, scan kliping bukti tayang, ID Pers, dan KTP (b) Subject email: Nama Peserta - Daerah Asal - Nama Media - Kategori Artikel / Kompetisi Foto KPAB 2022 (c) Body email: Nama, Nomor Telepon, Judul Foto, Bukti Tayang (Link/Scan Kliping).
  4. Peserta yang menayangkan foto di Instagram harus mengunggah foto dengan: (a) Menyertakan caption foto dan tagar #Gojek, #KreasiPewartaAnakBangsa2022, #KompetisiFotoKPAB2022 dan #PewartaFotoIndonesia (b) Mention, follow, dan tag akun Instagram @gojekindonesia dan @pewartafotoindonesia. (c) Mencantumkan keterangan: Nama Fotografer, Nama Media, Judul Foto. (d) Mengirimkan bukti pengunggahan foto ke email kompetisifotogojek@gmail.com dengan format yang sama sebagaimana dijelaskan di poin nomor 3.

Hadiah Lomba Feature Nasional & Regional

Gojek Indonesia

Rp12.500.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 1

Gojek Indonesia

Rp10.000.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 2

Gojek Indonesia

Rp7.000.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 3

Gojek Indonesia

Voucher GoPay Rp1.000.000,-/orang

+ sertifikat


5 NOMINASI TERBAIK

Hadiah Lomba Foto

Gojek Indonesia

Rp10.000.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 1

Gojek Indonesia

Rp7.500.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 2

Gojek Indonesia

Rp5.000.000,-

+ plakat & sertifikat


JUARA 3

Gojek Indonesia

Voucher GoPay Rp1.500.000,-/orang

+ sertifikat


5 FAVORIT JURI

Gojek Indonesia

Voucher GoPay Rp 500.000/orang

+ sertifikat


5 NOMINASI TERBAIK

Profil Juri

Gojek Indonesia

Fira lahir di Surabaya dengan nama lengkap Dwifira Maharani Basuki. Selepas SMA, ia melanjutkan pendidikan jurnalistik di Pittsburgh State University, AS dan mengambil gelar master di Wichita State University. Ia pernah menjabat sebagai Pemimpin Redaksi di majalah Cosmopolitan. Dia menulis 36 buku, menjadi kolumnis di @bazaarindonesia, dan menjadi konsultan komunikasi dan media untuk beberapa perusahaan.

Fira Basuki

Penulis buku, penulis independen

Gojek Indonesia

Arifin merupakan Pemimpin Redaksi Kumparan.com dan saat ini menjabat sebagai Ketua Dewan Pengurus Forum Pemred periode 2021-2024, setelah sebelumnya menjadi Sekretaris Forum Pemred. Sebelum pindah ke Kumparan.com, Arifin telah lama berkarir di media Grup Detik, dan terakhir menjabat sebagai Pemimpin Redaksi Detik.com.

Arifin Asydhad

Ketua Dewan Pengurus Forum Pemred 2021-2024

Gojek Indonesia

Memulai karier di sebuah bank swasta global pada 2006, lulusan University of East London dan LSPR ini memiliki pengalaman di bidang komunikasi perusahaan dan public relations selama lebih dari 15 tahun, termasuk memimpin tim komunikasi global di lebih dari 20 negara. Saat ini Audrey menjabat sebagai Deputy Chief of Corporate Affairs Gojek dan menjadi perwakilan juri dari Gojek untuk kategori feature dan foto.

Audrey Petriny

Deputy Chief of Corporate Affairs Gojek

Gojek Indonesia

Hermanus memulai karier jurnalistiknya sejak 1990 sebagai seorang pewarta foto untuk kantor berita nasional, Antara Foto. Kini ia menjabat sebagai editor di kantor yang sama. Dalam perjalanan kariernya, ia pernah meliput Sea Games di Manila dan Vietnam. Selain itu, dia banyak mendapatkan penugasan liputan olahraga seperti Thomas dan Uber Cup di Hong Kong (1996), Piala Sudirman di Glasgow (2007), dan Piala Dunia bulutangkis di Hyderabad, India (2009). Hermanus pernah meliput Pemilu di Timor Timur pada 1992 dan 1997. Fotonya banyak dipamerkan di puluhan pameran foto dan juga telah banyak menerbitkan buku fotografi. Ia juga tercatat sebagai penguji Uji Kompentensi Wartawan (UKW).

Hermanus Prihatna

Jurnalis foto senior PFI

Gojek Indonesia

Hendra memulai karier jurnalistiknya sebagai pewarta foto di TEMPO pada 1997. la sempat bekerja di Majalah Komoditas (1998) dan menjadi koordinator foto Tabloid Mutiara Kartini (1998). Setelah itu a kembali menjadi bagian dari TEMPO mulai 2000 hingga 2007 sebelum akhirnya pindah ke KONTAN sebagai Chief Photo Editor sampai sekarang. Hendra pernah menjadi fotografer terbaik tahun 2005 versi majalah Nikonia. la juga aktif sebagai pembicara atau pengajar di sejumlah seminar fotografi, dan pernah pula menjadi salah satu mentor di Galeri Foto Jurnalistik Antara (GFJA).

Hendra Suhara

jurnalis foto senior PFI

Publikasi

Siaran pers

Artikel Tips dan trik menulis

Publikasi foto

Segera kumpulkan karyamu!

Gojek Indonesia

Days

00
:

Hours

00
:

Minutes

00
:

Seconds

00